Pemrograman

Pemrograman komputer

Pemrograman adalah proses menulis, menguji dan memperbaiki (debug), dan memelihara kode yang membangun sebuah program komputer. Kode ini ditulis dalam berbagai bahasa pemrograman. Tujuan dari pemrograman adalah untuk memuat suatu program yang dapat melakukan suatu perhitungan atau ‘pekerjaan’ sesuai dengan keinginan si pemrogram. Untuk dapat melakukan pemrograman, diperlukan keterampilan dalam algoritma, logika, bahasa pemrograman, dan di banyak kasus, pengetahuan-pengetahuan lain seperti matematika.

Pemrograman adalah sebuah seni dalam menggunakan satu atau lebih algoritma yang saling berhubungan dengan menggunakan sebuah bahasa pemrograman tertentu sehingga menjadi sebuah program komputer. Bahasa pemrograman yang berbeda mendukung gaya pemrograman yang berbeda pula. Gaya pemrograman ini biasa disebut paradigma pemrograman.

Apakah memprogram perangkat lunak lebih merupakan seni, ilmu, atau teknik telah lama diperdebatkan. Pemrogram yang baik biasanya mengkombinasikan tiga hal tersebut, agar dapat menciptakan program yang efisien, baik dari sisi waktu berjalan (running time), atau memori.

Bahasa Pemrograman

Bahasa pemrograman yang berbeda mendukung gaya-gaya pemrograman yang berbeda (paradigma pemrograman. Pilihan bahasa pemrograman dipengaruhi oleh banyak alasan, seperti kecocokan dengan kriteria program yang akan dibuat.

Beberapa bahasa pemrograman adalah :

Pemrograman Kompetitif

Pemrograman adalah bahan yang banyak digunakan di berbagai kompetisi komputer di Indonesia maupun dunia. Di tingkat SMA, contohnya, pemrograman dipertandingkan dalam Olimpiade Sains Nasional setiap tahunnya. Ketigapuluh peraih medali di Olimpiade Sains Nasional ini kemudian menjadi Tim Olimpiade Komputer Indonesia, dan menempuh Pelatihan Nasional yang menyeleksi empat orang wakil untuk mengikuti Olimpiade Sains Internasional bidang Informasi (International Olympiad in Informatics) yang diadakan setiap tahunnya.

4 comments:

  1. Haloo, aku juga punya blog pemrograman lho,,,ku tunggu kunjungan baliknya ya....

    ReplyDelete
  2. Wah..C#nya mana Gan?heeee...Ane pendalaman dalam C#..kita bisa sharing...^^

    ReplyDelete
  3. wah,,, aku belum begitu mahir.... mungkin besok kalo udah mahir aku mau posting.... ^_^

    ReplyDelete
  4. blognya bagus, jangan lupa mampir ya di website saya.

    ReplyDelete